Selasa, Maret 09, 2010

Sedih...

Selalu ada yang ingin disampaikan. Selalu ingin menulis. Terlalu banyak yang menyesakkan...

Masih pagi, tapi hatiku sudah kacau balau. Seandainya aku tak punya Engkau, Allahku, mungkin aku sudah termasuk orang yang sesat. Naudzubillah...

Aku teringat sabda Rasulullah shollallahu ’alaih wa sallam: “Doa orang yang sedang menderita (kesedihan yang mendalam): “Ya Allah, RahmatMu aku harapkan, janganlah Engkau serahkan segala urusanku kepada diriku sendiri walau sekejap mata, perbaikilah segala urusanku, tiada ilah yang berhak disembah selain Engkau.” (HR Abu Dawud)
Dari do’a ini aku mendapat pelajaran, Nabi shollallahu ’alaih wa sallam mengarahkan orang yang menderita kesedihan mendalam agar hanya dan hanya mengharapkan rahmat (kasih-sayang) Allah. Nabi shollallahu ’alaih wa sallam mengajarkan ummatnya agar senantiasa kembali kepada Allah sebelum segala sesuatunya. Sebab betapapun keadaan sulit yang dihadapi seseorang, namun jika dirinya masih dirahmati Allah berarti ia masih dikategorikan sebagai orang yang beruntung.

Allahku... Jagalah hatiku dengan tangan kasihMu...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hatur tengkyu atas kunjungan silaturahimnya.
Orang keren pasti koment ˆ⌣ˆ